7 Cara Mudah Merawat Lantai Marmer Rumah Anda - Jogja Marmer, Jogja Granit, Marmer Yogyakarta, Lantai Granit, Ubin Marmer, Motif Marmer pada Pilar
true

7 Cara Mudah Merawat Lantai Marmer Rumah Anda

Cara mudah merawat lantai marmer penting untuk diketahui karena perawatan marmer yang tepat bisa menjadikan marmer memiliki umur pakai yang panjang. Perawatan marmer yang tepat juga akan menjaga kualitas marmer sehingga keindahan di dalam rumah tetap terjaga. Lalu bagaimana cara merawat marmer yang benar?

Cara Mudah Merawat Lantai Marmer di Rumah
Jika rumah menggunakan lantai berbahan marmer, berikut ini ada beberapa tips perawatan marmer yang bisa diterapkan untuk menjaga kualitas dan kebersihan lantai.
1.      Pastikan proses pemasangannya sudah benar
Hal pertama yang harus diperhatikan dalam menggunakan material marmer sebagai bahan penutup lantai di rumah adalah pastikan bahwa proses pemasangan marmer dilakukan dengan cara yang tepat. Jika proses pemasangan marmer salah sejak awal, maka percuma saja melakukan perawatan dan pembersihan secara rutin, karena marmer yang tidak dipasang dengan baik akan mudah retak, patah, dan akhirnya rapuh.
Saat memasang marmer di lantai, pastikan bahwa pengisian nat lantai tidak dilakukan pada hari yang sama setelah pemasangan. Waktu yang tepat untuk mengisi nat lantai adalah sekitar 3 hari setelah pemasangan marmer. Hal ini dilakukan agar bagian bawah marmer benar-benar kering. Jika bagian spesi marmer belum kering dan nat sudah terburu-buru dipasang, kemungkinan akan muncul noda gelap pada area sekitar nat.
2.      Gunakan coating
Coating adalah proses pemolesan marmer yang sudah di pasang sebagai bahan penutup lantai. Coating ini merupakan bahan kimia pelindung marmer sehingga marmer bisa terhindar dari kerusakan jangka panjang seperti lumut, noda, serta goresan-goresan yang tidak dikehendaki. Coating juga bisa membuat marmer menjadi lebih mengkilap. Namun, coating tidak bertahan seumur hidup. Coating berkualitas tinggi bisa bertahan selama lebih dari 6 bulan. Sementara itu, coating berkualitas menengah hingga rendah mungkin hanya bisa bertahan di bawah 6 bulan. Lakukan coating secara rutin sesuai dengan masa pakai coating.
3.      Membersihkan noda
Cara mudah merawat ubin marmer yang harus segera dilakukan adalah membersihkan noda begitu ada kotoran yang menempel pada permukaan marmer. Noda bekas makanan, noda tinta, atau kotoran kering seperti debu harus segera dihilangkan. Noda pada marmer dikhawatirkan akan menimbulkan bekas dan bercak yang akan merusak tampilan marmer itu sendiri. Ada banyak bahan yang bisa dijadikan bahan pembersih marmer, dari yang alami hingga yang kimiawi. Gunakan cairan pembersih marmer yang sesuai dengan jenis noda dan kekuatan noda tersebut. Bersihkan juga lantai marmer secara berkala dengan cairan pembersih marmer khusus. Hal ini dilakukan agar marmer bisa terhindar dari debu-debu yang berpotensi untuk menggores permukaan marmer.
4.      Hindari perabot yang kasar
Cara simple merawat marmer selanjutnya adalah dengan menggunakan perabot yang berujung tumpul, yaitu perabot yang tidak akan bisa menggores permukaan lantai. Marmer adalah batuan alami yang tidak tahan akan goresan, sehingga penggunaan perabot yang berujung kasar atau tajam akan merusak permukaan marmer. Gunakan selalu perabot yang aman. Jika perlu, pasang pelindung di bagian bawah perabot, seperti di bagian kaki meja atau kaki kursi.
5.      Jangan menggeser perabot
Ada kalanya muncul kebosanan akan tataman perabot di dalam rumah. Entah itu karena letak lemari yang kurang sesuai, letak pot bunga yang ingin dipindah, atau letak meja kursi yang mulai mengganggu. Tentu perabot harus dipindah agar sirkulasi menjadi lebih lancar. Jika ingin memindahkan perabot, angkat perabot dan jangan pernah menggesernya. Baik jikapun itu perabot yang sangat berat sekalipun. Menggeser perabot akan merusak lapisan marmer. Walau marmer sudah diberi lapisan pelindung, menggeser perabot bisa jadi justru merusak lapisan pelindung tersebut.
6.      Gunakan alas untuk tatakan alat makan
Jika ingin makan di atas lantai marmer, jangan lupa untuk selalu menggunakan alas atau tatakan yang lembut. Jangan langsung meletakkan alat makan di atas marmer, karena dikhawatirkan alat makan bisa menggores marmer. Selain itu, makanan atau minuman yang panas juga dikhawatirkan akan memberikan bekas tertentu pada permukaan marmer. Gunakan saja alas atau tatakan dari bahan-bahan kain atau benang rajut. Jangan gunakan tatakan dari bahan plastik atau kayu.
7.      Bersihkan marmer dengan metode yang tepat
Membersihkan marmer atau mengepel marmer haruslah dilakukan dengan metode yang tepat. Jangan gunakan bahan sembarangan, karena tidak semua bahan cocok untuk marmer. Jangan gunakan juga kain pel sembarangan, karena kain pel yang kasar akan menggores marmer. Selalu bilas dengan air bersih hingga permukaan marmer benar-benar bersih. Dan keringkan marmer yang sudah dibersihkan dengan kain kering hingga benar-benar kering 100%. Lantai marmer yang dibiarkan basah atau lembab akan membuat batuan marmer cepat mengalami keropos di dalamnya.

Demikianlah 7 cara mudah merawat lantai marmer di rumah yang bisa dilakukan. Semoga bermanfaat.
7 Cara Mudah Merawat Lantai Marmer Rumah Anda

Post a Comment

About Us

JOGJA MARMER GRANIT

Kami adalah Supplier Marmer dan Granit dengan skala besar, Siap memberikan harga Marmer terjangkau dengan kualitas yang terbaik. Segera hubungi kami untuk pemesanan.


: suppliermarmergranit@gmail.com



Hubungi kami